Polsek Antang Kalang pantau Langsung Penyaluran BLT-DD Mulya Agung

Polda Kalteng, Polres Kotim (13/05/2021) – Polsek Antang Kalang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, melakukan Pemantauan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Mulya Agung, Kecamatan Antang Kalang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut PLT.Camat Antang Kalang diwakili Staf Muhidin, Danposramil Antang Kalang 1015/Antang Kalang, Kades Mulya Agung Purwadi, Ketua BPD Desa Mulya Agung Ketua RT/ RW Desa Mulya Agung dan Masyarakat Penerima Bantuan BLT sebanyak 41 Kepala Keluarga. (12/05)
Kapolres Kotim AKBP. Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Antang Kalang IPTU. Sapril Nyampai, S.E menyampaikan bahwa ” kegiatan  penyaluran bantuan langsung tunai,(BLT DD) tahap Satu di desa mulya Agung dengan penerima 41 kepala keluarga dan dilakukan penyerahan Secara Sibolis kepada  masyrakat,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Polsek Antang kalang, IPTU Sapril Nyampai, SE, menerangkan bahwa pemberian bantuan sosial BLT DD, bertujuan untuk mempercepat penanggulangan wabah Covid-19 serta meringankan beban masyarakat.
“Sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap dampak mewabahnya Covid-19, Karena itu Polri harus mengawasi untuk memastikan penyalurannya tepat sasaran dan penyalurannya dapat berjalan dengan aman dan lancar,” lanjut nya.
“ Polsek Antang Kalang juga  menyerukan, Mari Disiplin kan  selalu protokol kesehatan dengan menjalankan 5M dalam mencegah penyebaran virus corona dengan selalu memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi Keramaian serta Membatasi Mobilitas,” tutup Kapolsek. (Atgklg)

Pos terkait