Polres Lamandau- Polsek Bulik,Polres Lamandau, jajaran Polda Kalteng melakukan Patroli Dialogis dalam rangka untuk antisipasi kenakalan remaja dan juga balapan liar di wilayah hukumnya.
Patroli dilakukan langsung kepusat keramaian di tempat umum dan atm Bank BRI di kelurahan Nanga Bulik, Jumat (4/3/2022).
Kapolsek Bulik, Ipda Adel Muhammad, S.Tr.K., mengatakan, kegiatan rutinitas Patroli Dialogis ini sebagai memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Kapolsek menjelaskan, patroli yang dilaksanakan oleh anggota sebagai rasa kebersamaan dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat, terutama pada saat malam hari.
“Hal ini sebagai bentuk Polri demi menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bulik, dalam keadaan aman dan kondusif,” Jelasnya.
Patroli dialogis juga dilakukan untuk membangun rasa empati masyarakat, Polri dengan masyarakat bisa bersinergi guna menyelesaikan permasalahan kenakalan remaja seperti balapan liar dan kejahatan jalanan dapat diantisipasi lebih dini.
Kapolsek juga berharap dengan kehadiran Polisi dan kegiatan patroli ini dapat bersinergi dalam mencegah tidakan kejahatan dimalam hari.
“Tentunya kita memberikan rasa aman bagi masyarakat dengan kehadiran Polri di tengah masyarakat, sebagai bentuk Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat,” Pungkasnya. (blk)