Posko PPKM Baamang Hulu, Lakukan Pemasangan Spanduk Zona Kuning dan Tracing Warga

BARITORAYAPOST.COM (Polres Kotawaringin Timur) – Kotim (07/04/2021) Polsek Baamang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, dalam Kegiatan Posko PPKM melakukan pemasangan spanduk untuk RT yang termasuk Zona Kuning dan  Tracing 2 warga Positif Covid-19, di Kelurahan Baamang Hulu, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng. 
Kapolres Kotim AKBP. Abdoel Harris Jakin,S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Baamang AKP Ratno, S.H menjelaskan, bahwa Pelaksana dari kegiatan tersebut adalah Lurah Baamang Hulu, Bhabinkamtibmas Baamang Hulu AIPDA Arief Nugroho, Babinsa Baamang Hulu,  Nakes Puskesmas Baamang II dan Anggota Posko PPKM Kelurahan Baamang Hulu, berlokasi di sekitar Jalan Baamang 1 RT. 025 RW. 003 Kelurahan Baamang Hulu, Sampit. 
Dalam Kesempatan tersebut Kapolsek Baamang beserta Bhabinkamtibmas dan anggota PPKM Kelurahan Baamang Hulu, Mengimbau kepada masyarakat  Agar dalam kegiatan sehari-hari selalu memperhatikan Protokol Kesehatan 3M dalam hal pencegahan Covid 19 juga Menyampaikan himbauan kepada Ketua RT. 025 Kelurahan Baamang Hulu untuk selalu mengingatkan warganya yang melaksanakan isolasi mandiri agar tidak melakukan aktifitas diluar rumah
“Kepada masyarakat dihimbau Agar dalam kegiatan sehari-hari selalu memperhatikan Protokol Kesehatan 3M dalam hal pencegahan Covid 19” himbau arief. (Sri4-Bmg)

Pos terkait