Dia mengatakan penambahan bak sampah kontainer ini bertujuan untuk menampung sampah-sampah masyarakat yang berada di area pemukiman padat penduduk, pasar dan daerah-daerah yang cukup banyak pengunjungnya. Hal ini kata Wartony, juga untuk mengantisipasi sampah meluber, karena tidak muatnya daya tampungnya. “Untuk penempatannya bak sampah ukuran besar ini masih dilakukan rapat terlebih dahulu.Yang pasti selain dalam kota, bak sampah akan ditempatkan di area Polres Pulpis, termasuk di kawasan Rumah Sakit, ” ujarnya
Menurutnya, saat ini permasalahan kesadaran masyarakat dalam membuang sampah pada tempatnya masih sangat kurang. Oleh karenanya, pihaknya mengimbau dan akan terus melakukan sosialisasi serta mengampanyekan kepada masyarakat agar dapat menumbuhkan kesadaran dan kepedulian mencintai lingkungan, hidup bersih dan membuang sampah pada tempatnya.
“Selain mensosialisasaikan, kita juga melakukan kerjasama dengan pihak Kecamatan dan Kelurahan, serta pemerintah desa, di Kecamatan Kahayan Hikir dengan melaksanakan kegiatan Jumat bersih,” imbuhnya
” Harapan kita, pada Tahun 2025 mendatang, Kabupaten Pulang Pisau bebas sampah, sesuai target nasional, ” tandasnya
BARITORAYAPOST.COM (Pulang Pisau) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kabupaten Pulang Pisau terus memaksimalkan penanganan sampah di wilayahnya. Salah satunya, pada tahun 2020 ini akan menambah 5 kontainer bak sampah ukuran besar, dan akan ditempatkan dibeberapa titik dalam kota.
“Pengadaan 5 kontainer bak sampah ukuran besar ini akan dilaksanakan pada tahun 2020 ini, dan sudah masuk dalam program kegiatan, ” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pulang Pisau, Wartony, Jumat (7/2/2020).
Tangani Sampah, DLH Pulpis Tambah Lima Kontainer
Kepala DLH Pulpis, Wartony.