Tangkap 3 Pelaku, Kasatresnarkoba Polres Gumas: Mari Kita Basmi Peredaran Gelap Narkotika

Polres Gunung Mas – Keseriusan Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Gunung Mas dibawah pimpinan Iptu Budi Utomo, S.H., M.M., memang tidak main – main.

Terbukti, semenjak dipercayakan sebagai Kasatresnarkoba, mantan Kapolsek Hanau ini pun telah berhasil menggagalkan sekaligus membekuk para pelaku yang jumlahnya mencapai puluhan orang.

Bacaan Lainnya

Bahkan, untuk barang bukti yang berhasil disita dari para pelaku terbilang tidak sedikit. Atas capaian ini, Batalyon Wira Satria Harjuna (WSH) tidak lantas berpuas diri.

Bahkan, beberapa waktu yang lalu, berkat kesigapannya, kesatuan dengan motto kerja Bekerja Beraksi Berinovasi tersebut telah menangkap 3 pelaku masing – masing berinisial DA, JJ dan RT.

“Semua yang kami lakukan dari awal menjabat Kasatresnarkoba di Polres Gunung Mas hingga kini, itu merupakan sebuah bentuk kepedulian kami sebagai bagian dari masyarakat,” katanya, Senin (21/03/2022) pagi.

“Pada kesempatan yang baik in, kami juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat untuk memerangi penyalahgunaan Narkotika. Mari kita basmi peredaran gelap Narkotika di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini,” pungkasnya.(Krh)

Pos terkait