BARITORAYAPOST.COM ( Buntok) – Tim bintang 9 ajak warga Desa Babai, Kecamatan Karau Kuala, Kabupaten Barito Selatan (Barsel) untuk menggunakan hak pilih pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah pada 09 Desember 2020 nanti. Sosialisasi ini dilakukan pihaknya bertujuan untuk menghindari warga desa dimaksud agar tidak golput dengan tidak datang ke tempat pemilihan suara (TPS) saat digelarnya Pilkada serentak itu. Sebab, hak suara memilih pemimpin merupakan kewajiban warga Negara Indonesia, khususnya Kalteng.
Tim Bintang 9 Ajak Warga Desa Babai Menggunakan Hak Pilih Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng
Selain itu, mereka juga mengajak warga Desa Babai agar memilih pemimpin yang sudah bekerja dengan nyata untuk Kalteng dan sudah terbukti serta dirasakan langsung oleh masyarakat.
Siapakah pasangan calon (Paslon) Gubernur Kalteng itu, tak lain dan tak bukan adalah Haji Sugianto Sabran dan Haji Edy Pratowo (Sugianto – Edy).
Penasehat Tim Bintang 9 Kabupaten Barsel, Haji Muhammad (HM) Farid Yusran mengatakan, mengapa pihaknya mengajak warga Desa Babai untuk mendukung dan mencoblos Paslon Sugianto – Edy, karena semenjak Sugianto Sabran menjabat menjadi Gubernur Kalteng sudah banyak yang telah diperbuatnya bagi kemajuan masyarakat Kalteng.
“Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng dengan nomor urut 2 itu telah membuka keterisoliran dengan membangun segala akses jalan dan jembatan di Kalteng. Sehingga Sugianto Sabran juga dinobatkan sebagai Bapak Pembangunan Kalteng,” ucap Farid yang saat ini juga menjabat sebagai Ketua DPRD Barsel.
Tidak hanya itu saja, Sugianto Sabran juga telah terbukti membangun segala fasilitas pembangunan, baik itu sarana prasarana kesehatan, pendidikan, pertanian, perkebunan, fasilitas pengairan, dan sarana tempat ibadah semua kalangan agama di Kalteng.
“Selain itu, Sugianto Sabran orangnya juga peduli kepada masyarakat tanpa pandang bulu, tanpa pilih kasih bagi semua golongan, khususnya masyarakat yang tidak mampu. Oleh karena itu warga Desa Babai diajak mencoblos Sugianto – Edy pada 09 Desember 2020 nanti,” ucapnya.
Selain itu, lanjut dia, berdasarkan hasil polling elektabilitas secara keseluruhan masyarakat menginginkan Sugianto Sabran menjadi Gubernur Kalteng di atas 70 persen. Sedangkan tingkat masyarakat Kalteng mengenal Sugianto Sabran di atas 90 persen. Tingkat masyarakat merasa puas akan pembangunan infrastruktur Kalteng juga di atas 90 persen.
“Berdasarkan hasil polling itu, tentunya Paslon Sugianto – Edy merupakan pasangan yang sulit untuk dikalahkan,” beber Farid yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI – Perjuangan Barsel ini.
Oleh sebab itu, warga di Desa Babai diajak jangan sampai ke lain hati, dan mendukung dan mencoblos Paslon nomor urut 2 itu. Perihal tersebut dilakukan agar pembangunan infrastruktur di Kalteng terus berlanjut.
Adapun visi Paslon Sugianto – Edy adalah mewujudkan Kalteng makin berkah, bermartabat, elok, religius, kuat amanah, dan harmonis.
“Sedangkan misi mereka adalah mempercepat pembangunan ekonomi yang produktif, kreatif, dan berwawasan lingkungan. Memperkuat ketahanan daerah dalam mengantisipasi perubahan global,” imbuhnya.
Kemudian sambung dia, mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik melalui reformasi birokrasi. Mempercepat pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang cerdas, sehat, dan berdaya saing.
“Yang terakhir adalah meneguhkan Kalteng yang beriman, berbudaya dan berkesetaraan gender,” bebernya.
Saat dikonfirmasi Baritorayapost.com, Warga Desa Babai, RT 08, RW 02 atas nama Rengga Prasetiawan mengungkapkan, merasa sangat antusias dengan kedatangan Tim Bintang 9 Barsel ke desa mereka.
“Bentuk antusias tersebut adalah terbukanya pola pikir akan peran dan pentingnya mencoblos pada 09 Desember 2020 nanti. Selain itu mengetahui program visi dan misi Sugianto – Edy,” tuturnya.
Warga Desa Babai RT 05, RW 02 juga mengutarakan hal senada dengan Rengga Setiawan. Namun dirinya menambahkan pada 09 Desember nanti Warga Desa Babai datang ke TPS dan mencoblos Sugianto – Edy nomor urut 2.
“Karena Paslon tersebut sangat pas bagi Kalteng. Dan pembangunan Kalteng yang telah baik menjadi lebih baik lagi. Programnya mereka itu Saya nilai realistis,” demikian pungkasnya.(Amr/Red/BRP).