Wakill Ketua DPRD Bartim, Moment HUT RI Ke- 75 Generasi Milenial lebih memaknai dan menanam Nilai-nilai Pancasila

BARITORAYAPOST.COM (Tamiang Layang) – Semakin pesat berkembangnya teknologi yang memasuki era digital dan cara cepat yang lebih instan pada saat ini, menjadikan norma dan budaya bangsa Indonesia yang berasaskan Bhineka Tunggal Ika dengan mengedepankan nilai-nilai Pabcasila hampir terkikis dan dilupakan oleh generasi Milenial. Generasi para pemuda pemudi yang lebih menikmati jaman moderen.

Masih terasa momen Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke- 75 yang baru kemarin disambut oleh seluruh bangsa Indonesia dengan perjuangan para pahlawan yang telah berkorban merebut kemerdekaan hingga saat dirasakan sebuah kebebasan yang mutlak dan menjadikan negara ini  sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan berpedoman  pada nilai-nilai Pancasila.


Bacaan Lainnya

Menyikapi hal tersebut, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Barito Timur (Bartim) provinsi Kalimantan Tengah, Ariantho S Muler,ST.,MM berharap generasi Milenial lebih mengedepankan norma dan nilai-nilai Pancasila. Mengingat pentingnya budaya bangsa yang patut dilelestarikan agar tidak terhapus oleh perkembangan jaman.


“Dalam momen HUT RI ke- 75. kiranya menjadi penyemangat terutama para generasi muda dalam ikut berperan serta mengisi pembangunan. salah satunya dengan ikut mensosialisasikan nilai-nilan pancasila,” ucap Ariantho kepa Baritorayapost.com, Selasa (18/08/2020).


Pria yang memiliki kharakter khas dan lebih digemari oleh kaum muda dengan keramahannya yang kerap kali terlihat pada kegiatan sosial bersama pemuda pemudi Bartim ini mengatakan bahwa sudah seharusnya generasi penerus kaum Milenial untuk mempererat persatuan dan kesatuan.


“Peran serta generasi muda sangat diperlukan untuk menentukan jati diri bangsa kedepan. Sudah saatnya membiasakan diri untuk memiliki jiwa sosial, gotong-royong dan mampu melestarikan adat budaya serta mempererat persatuan, sebab suksesnya bangsa ini kedepan ada ditangan generasi muda,” jelas Ariantho.


Oada kesempatannya, Politisi dari Partai PKPI yang masih bertahan menduduki kursi Dewan selam 4 periode ini mengajak kaum muda secara khusus kabupaten Bartim untuk ikut mengisi pembangunan. Dengan sebuah program yang sedang di fokuskan Pemerintahan dalam mencegah dari dampak Covid- 19.


“Di saat pandemi seperti ini, para generasi millenial yang tentu nya paling cepat untuk dapat mengetahui informasi penting berkaitan dengan Program pemerintah untuk memutus mata rantai penularan Covid- 19 ini,” ajak Wakil Ketua DPRD Bartim tersebut.


Ariantho berharap agar kaum muda generasi Milenial Bartim hendak nya dapat menjadi penerus informasi di tengah masyarakat, agar info-info penting tersebut dapat tersosialisasikan kepada masyarakat secara luas, pungkasnya. (YCP/Red)

Pos terkait