Jamin Stabilitas Kamtibmas, Polsek Cempaga Gelar KRYD

Polres Kotim – Polda Kalteng Polres Kotawaringin Timur – Berbagai upaya dilakukan Polsek Cempaga jajaran Polres Kotawaringin Timur (Kotim) dalam menjaga situasi Kamtibmas yang ada di wilayah hukumnya.

Kapolres AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Cempaga Iptu Dwi Susanto, S.E., M.M., mengatakan, dengan sejumlah personel, pihaknya menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Sabtu (10/07/2021) pagi.

“Dengan menyambangi sejumlah tempat seperti objek vital dan komplek perumahan, kami berusaha untuk mencegah terjadinya aksi premanisme,” ungkqpnya.

“Ancaman gangguqn Kamtibmas yang dilakukan, sebagian besar dikarenakan terpengaruh oleh Miras yang berujung pada penggunaan Sajam,” sambungnya.

Dwi berharap, dengan diselenggarakannya KRYD tersebut, pihaknya ingin memastikan tidak ada ruang bagi aksi premanisme yang ada di wilayah hukum Polsek Cempaga.

“Ini bukan sekedar informasi, tetapi hal tersebut akan kami buktikan bilamana ada ancaman gangguan Kamtibmas. Karena tugas pokok fungsi ada di bagian itu (Kamtibmas, red),” tutupnya.(b’ker21)

Pos terkait