Kursi Sekretaris Dewan di isi pejabat baru

Foto bersama usai kegiatan pengambilan sumpah dan pelantikan pejabat tinggi pratama Sekretaris Dewan lingkup DPRD Murung Raya di Aula Gedung B Kantor Bupati Murung Raya
Foto bersama usai kegiatan pengambilan sumpah dan pelantikan pejabat tinggi pratama Sekretaris Dewan lingkup DPRD Murung Raya di Aula Gedung B Kantor Bupati Murung Raya, Rabu (11/5/2022). Foto: Aswad untuk BRP

Murung Raya, Baritorayapost – Hampir satu tahun lamanya kursi jabatan Sekretaris Dewan di Sekretariat DPRD Kabupaten Murung Raya mengalami kekosongan, hanya di jabat sentara oleh pelaksana tugas pejabat administrator, sehingga pada Rabu (11/5/2022) pagi, akhirnya posisi jabatan tersebut sah di isi pejabat baru.

Bupati Murung Raya Drs Perdie M Yoseph MA yang memimpin langsung proses pelantikan dan pengambilan sumpah  Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Murung Raya atas nama Andri Raya di Aula Gedung B Kantor Bupati Murung Raya.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya usai melantik dan mengambil sumpah Pejabat Tinggi Pratama tersebut, agar pejabat baru dapat segera beradaptasi dan memahami fungsi serta tugasnya.

“Pejabat Sekwan yang baru ini, wajib bekerja secara profesional dan menciptakan suasana kerja yang nyaman bagi semua jajarannya. Serta tingkatkan kreatifitas dan prestasi kerjanya,” kata orang nomor satu di Kabupaten Murung Raya ini.

Sementara Kepala BKPSDM Lentine Miraya, menyampaikan bahwa, pelantikan pejabat tersebut sesuai dengan rekomendasi KASN dengan nomor : B-2560/KASN/07/2021 tanggal 28 Juli 2021.

“Pejabat Sekwan DPRD baru ini merupakan salah satu dari beberapa ASN di lingkup Pemkab Mura yang merupakan rekomendasi hasil seleksi terbuka JPT Pratama di lingkup Pemkab Mura.

“Selain lulus seleksi, Pejabat Sekwan ini di dukung atas Surat rekomendasi dari pihak DPRD Murung Raya,” tandasnya. (Yud/BRP)

Pos terkait