Seminar Paskah Nasional 2024, Di Hadiri Ratusan Umat Kristiani

baritorayapost com, PALANGKA RAYA – Ratusan umat Kristiani menghadiri Seminar Perayaan Paskah Nasional 2024 yang digelar di Gedung Pertemuan Umum Tambun Bungai Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (24/4/2024).

Pantauan di lokasi, perayaan tampak berlangsung khidmat dan semarak dengan pergelaran tarian seni budaya Kalteng dan dihadiri oleh Aras Gereja (mewakili seluruh umat Kristen Indonesia). 

Bacaan Lainnya

Gubernur Kalteng yang diwakili Kepala Bapeddalitbang Provinsi Kalteng Leonard S Ampung mengatakan, Pemerintah Provinsi Kalteng tentunya menyambut baik kegiatan tersebut, yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan Perayaan Paskah Nasional 2024.

“Apalagi materi yang akan disampaikan dalam seminar ini sangat bagus, mengenai penguatan keyakinan dan iman umat Kristiani dalam menghadapi tantangan bangsa saat ini, mulai dari globalisasi, digitalisasi, partisipasi pembangunan, hingga merajut persatuan,” ujarnya.

Pos terkait