Polsek Jelai Intensifkan Patroli dan Gencar Operasi Yustisi Malam Hari

Baritorayapost.com – Polres Sukmara – Polsek Jelai Patroli dan Operasi Yustisi dalam rangka penanggulangan Covid-19 dengan sasaran tempat keramaian seperti fasilitas umum, dan pertokoan serta para warga masyarakat yang berada di wilayah hukum Jelai, Kelurahan Kuala Jelai, Kabupaten Sukamara, Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (22/03/2022) malam.

Kapolres Sukamara AKBP Dewa Made Palguna.,S.H.,S.I.K, M.H melalui Kapolsek Jelai
IPTU Paindoan Siregar menyampaikan, malam hari kami dari Polsek Jelai jajaran Polres Sukamara selalu melaksanakan Ops Yustisi dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di tempat-tempat keramaian serta objek vital yang ada di Wilayah Hukum Polsek Jelai.

Bacaan Lainnya

“Kita akan intens melakukan patroli dan himbauan tentang Protokol Kesehatan khususnya 5M yaitu Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Serta membatasi mobilisasi dan interaksi,” ujarnya. (G&G)

Pos terkait