Baritorayapost.com, PURUK CAHU – Bupati Kabupaten Murung Raya, Drs. Perdie M Yoseph, MM di dampingi kepala Dinas Kesehatan Murung Raya, dr. Suria Siri, telah usai meresmikan bangunan UPT Pukesmas di Desa Konut, Kecamatan Tanah Siang, Jumat (15/7/2022)
Bangunan UPT. Pukesmas yang diresmikan ini, menurut kepala Dinas Kesehatan Murung Raya, dr. Suria Siri, mengatakan tidak hanya di Desa Konut, Kecamatan Tanah Siang, namun dua UPT, Pukesmas sebelumnya sudah kami resmikan terlebih dulu pada hari Kamis (14/7/2022) yakni UPT Pukesmas Muara Laung dan UPT Pukesmas Muara Tuhup, Kecamatan Laung Tuhup,”kata Suria Siri.
Kepala Dinas Kesehatan dr. Suria, menuturkan pembangunan UPT Pukesmas di dua Kecamatan ini merupakan wilayah penduduk masyarakat paling terbanyak, untuk itu dibangun Pukesmas agar warga mudah berobat, “tuturnya kepada wartawan Sabtu (16/7/2022).
Sementara itu Bupati Murung Raya, Drs. Perdie, dalam sambutanya mengatakan dengan diresmikan tiga UPT Pukesmas di dua Kecamatan ini diharapkan dapat memberikan kemudahan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat setempat,”kata Perdie.
Menurut Bupati, Pembangunan UPT Pukesmas yang telah diresmikan ini adalah salah satu upaya Pemerintah Daerah untuk melayani segenap masyarakat setempat dalam meningkatkan pemberdayaan pelayanan di bidang kesehatan.
“Saya berharap kepada suruh petugas kesehatan yang ada di setiap Kecamatan agar sungguh- sungguh melayani kepentingan masyarakat,”harap Perdie.
Bupati, menuturkan Pemerintah Daerah melalui dinas Kesehatan terus berupaya maksimal palayanan kepada masyarakat, untuk itu di bangunya dalam tahun ini tiga UPT, Pukesmas, yakni di Kecamatan Laung Tuhup dan di Desa Konut Kecamatan Tanah Siang,”tutur Perdie.
Hadir dalam kegaiatan Persmian Pukesmas di Kecamatan laung Tuhup, dihadiri lansung oleh Wakil ketua ll DPRD Murung Raya, Rahmanto Muhidin, SHi, MH, dan juga Camat Laung Tuhup, Supriadi Usup, SH, hingga unsur pihak Kecamatan turut hadir. Kemudian Peresmi Pukesmas Desa Konut, dihadiri Camat Tanah Siang, Hendra Hadikusum, S.STP, dan jajaran pihak Kecamatan juga hadir. (Asw/BRP)