
Polres Barsel – Sebagai wujud sinergi, Kapolres Barito Selatan AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. menghadiri peringatan Hari Bakti Adhyaksa ke 61 dan Hari Ulang Tahun XXI Ikatan Adhyaksa 2021 Kejaksaan Negeri Buntok. Kamis (22/7/2021) siang.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Bupati beserta unsur Forkopimda Kabupaten Barito Selatan, Kepala Dinas di Kab. Barsel serta para tokoh.
Serangkaian kegiatan mulai dari vaksinasi massal yang berlokasi di Stadion Batuah Buntok hingga peresmian nama jalan di Bundaran Sanggu yaitu Jalan Jaksa Agung R. Soeprapto, Jalan Jaksa Agung Andie Basrief, Jalan Jaksa Agung Baharudin Lopa dan Jalan Jaksa Agung Haryono Dipowijo.
Tak lupa pada kesempatan itu, Kapolres AKBP Agung mewakili Jajaran Polres Barito Selatan mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke 61, semoga antara Polri dan Kejaksaan terus terjalin sinergi yang baik. (bow)