
Polres Kotim (06/06/2021) – Polsek Baamang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, dua rumah dan satu warung milik Sri Wahyuni (49) warga di Jalan Tanah Mas RT 02 RW 01 Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng, ludes terbakar.
Kapolsek Baamang AKP Ratno, S.H., M.M. mengatakan bahwa benar telah terjadi kebakaran pada hari Sabtu (05/06) sekitar pukul 04.00 WIB dan anggota Polsek Baamang sudah mengamankan lokasi kejadian serta melakukan Olah TKP, selanjutnya sementara asal penyebab api masih dalam Penyelidikan Pihaknya.
Pada saat kejadian kebakaran, pemilik rumah sedang berada di rumah kemudian membuka jendela dan melihat kepulan asap dari rumah sebelah atau rumah disebelah warung.
Selanjutnya datang beberapa warga sekitar berupaya ikut mematikan api akan tetapi api semakin membesar dan api menjalar ke warung yang ada di sebelahnya, api juga menjalar ke rumah tempat tinggal korban dan tidak berapa lama datang 1 unit mobil pemadam kebakaran Kabupaten Kotim sehingga api bisa di padamkan kurang lebih 1 jam, dan dalam kejadian kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa.
Lebih lanjut Kapolsek menerangkan bahwa kesimpulan sementara “Penyebab kebakaran ini di duga berasal dari korsleting listrik”, tutupnya. (Sa-Bmg)