Perajah Motanoi bersama Pokmas Lipas Bapas Kelas II Muara Teweh Melakukan Penyuluhan Masyarakat Sadar Hukum, Warga Binaan dan Klien Pemasyarakatan

Baritorayapost.com, MUARA TEWEH – Rabu 27 Juli 2022) Bertempat di Lapas Kelas IIB Muara Teweh, Perwakilan Balai Pemasyarakatan Yustiman, Polres Barito yang diwakili oleh Akhmadi, Organisasi Masyarakat Perajah Motanoi, kepala lapas Huzaifah Makmur Hidayah, Lembaga Bantuan Hukum, melakukan penyuluhan masyarakat sadar hukum, bahaya narkotika, kejahatan lain, dan pembinaan kepribadian kepada warga binaan pemasyarakatan dan klien pemasyarakatan. Tujuan dari acara ini adalah guna mewujudkan dan mengembangkan kesadaran hukum bagi masyarakat terutama Warga Binaan Pemasyarakatan, kegiatan ini juga diikuti oleh beberapa orang perwakilan narapidana & tahanan.

Dalam Penyuluhan kali ini, Unsur Polri, TNI, Bapas, Lapas, Kejaksaan, Pokmas Lipas, LBH dan Perajah Motanoi Barito Utara satu hati dan memiliki tujuan yang sama dalam meminimalisir terjadinya tindak pidana dan memberikan bekal terhadap kehidupan sesudah dari balik jeruji besi.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan yang sama Perwakilan dari Bapas memberikan masukan kepada warga binaan “Penyuluhan ini langkah awal penguatan kepribadian dan kedepannya dilanjutkan kemandirian outputnya bisa memberikan lapangan pekerjaan diberbagai sektor bagi Warga Binaan Pemasyarakatan” ujar Yustiman.

Perwakilan dari Polres memberikan tanggapan sekaligus nasehat kepada WBP “Semoga di kemudian hari anda bisa menjadi pribadi yang produktif dan mandiri  syukur syukur produk kalian bisa dijual untuk kebutuhan dan kehidupan sehari hari, kami akan berusaha merangkul kalian, tidak usah takut, akan kami bantu dengan ikatan alumni narapidana” Ujar Akhmadi.

Ormas Perajah Motanoi Barito Utara yang turut hadir juga tadi memberikan paparan terkait lapangan pekerjaan melalui keterampilan kesenian budaya yaitu pembuatan mandau, kerajinan tangan maupun kebudayaan lainnya yg mengangkat kearifan lokal, yang diharapkan dapat ditiru oleh WBP.

Diakhir kegiatan Huzaifah Makmur Hidayah selaku Kalapas memberikan pendapatnya berupa penutup “mengucapkan terimakasih kepada pihak Bapas, Kepolisian, LBH dan narasumber penyuluh hukum dari yang telah mensukseskan kegiatan ini dan diharapkan melalui kegiatan penyuluhan hukum ini memberikan dampak positif bagi Warga Binaan Pemasyarakatan, dan insya Allah kegiatan ini akan digelar secara intensif setiap bulan” tutupnya. (Ink/BRP).

Pos terkait