Patroli Objek Vital Perbankan, Satlantas Polres Lamandau Imbau Petugas Jaga

Lamandau- Untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas pada malam hari, Satlantas Polres Lamandau tingkat patroli tempat-tempat vital pada malam hari sasaran seperti perbankan, tempat ibadah, dan tempat keramaian di wilayah hukum Polres Lamandau. Kamis dini hari (05/01/2022)

Kapolres Lamandau AKBP Arif Budi Purnomo, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Polres Lamandau AKP R. Endro S.E, M.I.Kom., mengatakan “Tujuan dengan giat patroli ini untuk mencegah terjadinya tindak pidana kejahatan seperti curat, curas, dan curanmor, yang akhir-akhir ini meresahkan masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Lamandau”.

Bacaan Lainnya

Petugas pelaksana patroli menyisir tempat objek vital seperti di Bank BRI Cabang Lamandau ini menggunakan mobil dinas patroli dan menyambangi petugas keamanan yang sedang bertugas di lokasi tempat atau objek vital tersebut.

Selain itu petugas patroli juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mengutamakan protokol kesehatan pada saat pandemi Covid-19 yang masih tinggi angka konfirmasinya khususnya di Kabupaten Lamandau.

“Kami selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menjamin keamanan masyarakat dari berbagai gangguan kamtibmas” ucap Kasat Lantas. (chn)

Pos terkait