baritorayapost.com, BARITO TIMUR – Badan pengawas pemilu (Bawaslu) kabupaten Barito Timur menyambut baik dengan kegiatan simulasi pungut hitung suara yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) yang bertujuan untuk melihat secara langsung proses pemilu di Tempat Penghitungan Suara (TPS).
“Nanti dari apa yang sudah kita lakukan ini bisa jadi bahan evaluasi kita, supaya hal-hal yang kemungkinan tidak terpetakan di pikiran kita ketika ini sudah dilaksanakan nanti bisa kita lihat gambarannya. Syukur kalau memang prosesnya bisa berjalan sesuai dengan ketentuan ataupun kalau memang ada hal-hal yang perlu diperbaiki ya itu menjadi bahan evaluasi kita sebelum hari pencoblosan 27 nantinya,” ucap Ketua Bawaslu Bartim, Feryanto Marthen P,S.Kom saat di wawancarai awak media di sela-sela kegiatan, Kamis (21/11/2024).
Dirinya juga mengungkapkan bahwa dari personel Bawaslu pada prinsipnya sudah siap bertugas baik dari pengawas Kecamatan, Kelurahan maupun Desa dari sejak kampanye yang sudah melakukan pengawasan terkait dengan pelaksanaan kampanye dari 3 Pasangan calon Bupati dan wakil Bupati serta juga Gubernur dan wakil Gubernur.
“Untuk tahapan pungut hitung kita juga sudah membentuk pengawas TPS, semua sudah kita berikan bimbingan teknis terkait tugas dan kewenangan mereka pada hari pemilihan nanti. Nah itu sudah kita persiapkan juga nah informasi di tanggal 24 pagi kita akan melakukan apel siaga kesiapan pengawasan masa tenang dan pungut hitung nantinya,” ungkapnya.
Feryanto juga menyebutkan bahwa pihaknya nanti pada masa tenang langsung bergerak untuk penertiban alat peraga kampanye yang masih tersisa pada tanggal 24 di hari masa tenang pertama.

Dirinya juga menjelaskan selama masa kampanye dari pantauan Bawaslu yang bertugas untuk kampanye pasangan calon Bupati dan wakil Bupati sampai saat ini berjalan sesuai dengan ketentuan.
“Kami senang kami juga apresiasi kepada tiga pasangan calon Bupati dan wakil Bupati kita karena sebelum mereka melakukan kampanye mereka selalu berkonsultasi, jadi apa yang sudah mereka lakukan itu sudah bisa kita sampaikan itu sudah sesuai dengan ketentuan. Memang yang ada permasalahan kemarin itu terkait dengan kampanye Gubernur bahwa salah satu kecamatan yaitu terkait dengan kategori pelanggaran otoritas ASN dan itu sudah kita tindaklanjuti dan itu sudah kita rekomendasikan ke KN Nah nanti terkait dengan bagaimana tindak lanjutnya kita tunggu dari BKN nya seperti apa nanti,” jelasnya.
Pada kesempatan itu juga, Ketua Bawaslu Bartim berharap masyarakat bisa memberikan hak pilihnya di tanggal 27 November 2024 nanti serta diharapkan agar menjaga kondusifitas.
“Setelah tanggal 27 nanti siapapun yang diberikan amanah oleh masyarakat, minta tolong kita bergandengan tangan bersatu kembali sama-sama membangun kabupaten kita. Harapan kita juga kepada pasangan calon memang sudah mengetahui hasilnya agar bisa menerima hasil tersebut.
Sama-sama menghormati, lanjut Feryanto menuturkan. Secara legowo segera rekonsiliasi, karena bagaimanapun pembangunan Kabupaten ini adalah tanggung jawab kita bersama itu harapan Kita. (BRP)