Tegakkan Disiplin Prokes Dengan Tegas Namun Humanis

Polres Kotim (13/07/2021) – Sebagai Pembekalan dan Pembinaan Anggota Polri, Kapolres Kotim jajaran Polda Kalteng, menyampaikan Amanat Penekanan dalam Pelaksanaan Tugas sehari-harinya pada apel jam Pimpinan di Mapolres Kotim, Jalan Jenderal Soedirman Km.0 Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Dalam amanatnya Kapolres Kotim AKBP. Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si, dalam kegiatan rutin Mitigasi Covid-19 agar kegiatan Operasi Yustisi Kepatuhan Disiplin Protokol Kesehatan lebih ditingkatkan lagi.

Berikan pemahaman kepada masyarakat bahwa pada saat ini angka Covid-19 khususnya di Kabupaten Kotim terus meningkat, oleh karena itu diperlukan Kerjasama antara seluruh unsur dimasyarakat dan aparat pemerintah setempat dalam menegakkan dan memastikan ketaatan terhadap Prokes. 

Berikan Pengertian di masyarakat bahwa hal ini bukan tanggung jawab pemerintah semata, namun juga merupakan tanggung jawab dari seluruh lapisan masyarakat Kotim, dengan sosialisasikan secara masive terkait Intruksi Bupati Kotim terbaru No.444 tanggal 09 Juli 2021 terkait pengoptimalisasian PPKM Mikro baik secara Mikro maupun skala Kabupaten, karena ini yang akan kita jadikan acuan supaya warga masyarakat Kotim tidak menjadi bingung. 

Laksanakan Kegiatan Bhakti Sosial sebagai rasa empaty kita kepada masyarakat, Kita harus memahami bahwa masyarakat sedang menghadapi banyak kesulitan, bisa kita lihat tidak dibatasi ruang geraknya saja sudah kesulitan apalagi kalau sudah dibatasi ruang geraknya, maka laksanakan penegakan aturan dengan Humanis, hindari perbuatan, tindakan dan ucapan yang bisa menjadi Kontra Produktif.

“ Mari Bersama-sama kita berempaty kepada masyarakat, memahami kesulitan dan kesusahan yang dialami oleh masyarakat, sehingga apa yang Polri lakukan mencerminkan rasa empaty, dengan berbicara yang baik dan bertindak yang bagus jangan sampai kontra produktif, sebab kita akan disegani jika kita terbiasa berbuat baik kepada masyarakat”, tegasnya. (Hums-Spt)

SELAMAT ATAS DILANTIKNYA ┃ BUPATI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH & WAKIL BUPATI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH ┃ MASA JABATAN 2025 - 2030 banner 728x250

Pos terkait